Porto tidak hanya inferior terhadap Juventus. Do Dragoes –julukan Porto– juga memiliki rekor buruk ketika bertemu wakil Italia di kompetisi Eropa.
![]() |
| Agen Bola |
Dari 26 penampilan kontra wakil Negeri Pizza, Porto hanya mengemas 7 menang, 8 imbang dan 11 kalah. Pertemuan pertama Porto kontra wakil Italia tercipta pada musim 1974-1975 di babak 16 besar Piala UEFA (sekarang Liga Eropa).
Saat itu Porto kalah 0-1 dari Napoli dan gagal melaju ke perempatfinal. Namun, pertemuan terakhir kontra wakil Italia berlangsung manis bagi Porto yang saat ini diasuh Nuno Espirito Santo.
Bertemu AS Roma di leg kedua playoff Liga Champions 2016-2017, Porto menang 3-0 dan berhak melaju ke Fase Grup Liga Champions. Hebatnya, Porto menghancurkan Roma di Stadio Olimpico yang merupakan markas dari Serigala Ibu Kota.
Bisa dibilang, hasil kontra Roma dapat dijadikan motivasi bagi Porto untuk mengalahkan Juventus yang sedang on fire. Dalam tujuh laga terakhir di semua kompetisi, Juventus asuhan Massimiliano Allegri selalu meraih kemenangan.
posted by :

No comments:
Post a Comment