![]() |
| Agen Bola |
Bacca tidak menyangka kalau kepergiannya ke Spanyol mendapat tanggapan negatif dari sejumlah pihak. Mengingat di waktu yang bersamaan, Milan tengah menghadapi Empoli pada pekan 14 Serie A, Sabtu 27 November 2016.
Namun Bacca lagi-lagi menjelaskan kalau dirinya tetap mengikuti perkembangan Milan. Pemain 30 tahun itu mengaku tetap memantau skor pertandingan dan berdoa agar Rossoneri –julukan Milan– dapat membawa pulang tiga angka.
“Saya mengalami cedera di partai derby tapi saya sudah lebih baik dan berbicara dengan dokter klub – saya baik. Saya memiliki hari libur di akhir pekan dan saya datang ke Sevilla untuk urusan pribadi dan menyapa rekan-rekannya,” kata Bacca, seperti dinukil dari Soccerway
“Saya memperhatikan apa yang rekan-rekan saya lakukan. Saya tidak berada di Empoli tapi hati saya ada di sana. Saya tetap melihat skor pertandingan dan berharap dengan bantuan Tuhan kami dapat meraih tiga angka – itu adalah hal yang paling penting,” tuntas pemain berpaspor Kolombia tersebut.
posted by :

No comments:
Post a Comment